Resep Gulai Jengkol

Resep Gulai Jengkol | www.dapurkita.my.id - Jengol adalah tumbuhan khas wilayah Asia Tenggara, orang barat menyebutnya dog fruit. Jengkol diketahui dapat mencegah diabetes dan bersifat diuretik dan baik untuk kesehatan jantung. Tanaman jengkol diperkirakan juga mempunyai kemampuan menyerap air tanah yang tinggi sehingga bermanfaat dalam konservasi air di suatu tempat. Ditangan Bangsa Indonesia yang kreatif, jengkol bisa diolah menjadi makanan enak sebagai lauk nasi. Salah satu olahannya adalah gulai. Yap, tidak hanya daging, Sobat juga bisa berkreasi dengan gulai jengkol.

Untuk sobat yang memang suka jengkol, berikut ini dapurkita akan mencoba membagi resep gulai jengkol. Resep gulai jengkol ini bisa dicoba dirumah, tentu saja bahan dasar yang dibutuhkan adalah jengkol yang tua dan empuk. 

Resep gulai jengkol ini, selain membutuhkan bahan jengkol tua yang empuk, juga memerlukan bumbu-bumbu gulai yang pasti sudah biasa dan bisa didapatkan dipasar tradisional di Indonesia. Jadi selamat berkreasi dengan resep gulai jengkol :D






Bahan Resep Gulai Jengkol :

1 kg jengkol tua rebus 1 jam
Kemudian dibelah dua dan digeprek hingga agak pipih



Bumbu Resep Gulai Jengkol yang dihaluskan :

  • 1 ons bawang merah iris
  • 50 gr bawang putih giling
  • 20 gr jaje giling
  • 150 gr Cabe giling halus
  • 6 buah kemiri giling
  • 3 lembar daun salam
  • 50 gr lengkuas memarkan
  • 4 Lbr daun jeruk purut
  • 1 Lbr daun kunyit
  • 1 batang serai memarkan
  • 2 Asam kandis
  • Santan kental dan cair dari 2 buah kelapa tua
  • Gula putih secukupnya
  • Garam dan penyedap secukupnya

Cara Membuat Resep Gulai Jengkol :

  1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan dengan minyak sampai berbau harum.
  2. Masukkan jengkol yang sudah direbus dan digeprek dan tuangkan santannya. Tambahkan lengkuas dan daun daunan
  3. Aduk terus agar santan tidak pecah, tunggu beberapa saat hingga jengkol matang.
  4. Jika santan sudah mulai mengental, tambahkan garam gula putih dan penyedap bila perlu. Aduk sebentar dan angkat.
  5. Hidangan siap disantap.
Demikian Sobat dapur lover, resep gulai jengkol yang pasti enak dan tidak kalah dengan gulai daging tentunya. Semoga resep gulai jengkol kali ini bisa menambah perbendaharaan resep masakan sobat dapur lover.

Sampai jumpa pada resep kreasi masakan dari jengkol lainnya.

Sumber : https://www.facebook.com/photo.php?fbid=1669297496678213&set=a.1669222710019025.1073741923.100007939354146&type=3&theater

Loading...

Belum ada Komentar untuk "Resep Gulai Jengkol"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel